Pendamping, PPKH Kota Banjar

Perayaan HUT RI ke-73 memang harus disemarakkan diberbagai sudut bumi pertiwi. Hal tersebut adalah keharusan bagi warganya, sebagai bentuk kecintaan terhadap negara.
Salah satunya yang dilaksanakan di Kota Banjar merayakannya dengan mengadakan pawai alegoris. Acara tersebut diikuti oleh ribuan masyarakat dari berbagai komponen. Salah satunya Dinsos P3A dan SDM PPKH Kota Banjar.
Kepala Dinsos P3A Kota Banjar menyampaikan bahwa pawai alegoris adalah wujud semangat kebersamaan. Sehingga bagi warga Kota Banjar harus ikut serta merayakannya. "Mari gelorakan semangat kebersamaan," katanya disela-sela acara, Sabtu (18/8).
Dia berharap dengan terlaksananya pawai alegoris ini dapat memunculkan ide kreatif dari warga Banjar. Karena dalam moment tersebut banyak sekali hal yang ditampilkan oleh warga Kota Banjar. "Warga Kota Banjar harus kreatif," tandasnya. (Wahyu Akanam)

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.